Peduli Kucing

Selasa, 25 Agustus 2015

Gusto - kucing luka punggung (RIP)

22 Agustus 2015

Menanggapi permintaan thio me me kepada Peduli Kucing, kalau ada kucing jantan luka parah pada punggung, untuk pertolongan pertama kucing di bawa ke klinik drh. Cucu, kemudian baru dialihkan ke klinik rekanan Jati Asih, kucing diberi nama Gusto.

23 Agustus 2015

Kondisi luka cukup parah, pihak dokter melakukan test diabetes pada Gusto, hasilnya kadar gula darah Gusto lumayan tinggi, tindakan dokter sementara adalah menstabilkan kondisi gula darah Gusto terlebih dahulu dengan terapi pasien diabetes dan melakukan treatment pengobatan luar pada lukanya.

Semoga kadar gula darah Gusto lekas stabil sehingga luka bisa lekas sembuh dan pihak dokter bisa melakukan operasi skin flap guna menutup luka menganga pada punggung Gusto

04 Sept 2015

gula darah gusto stabil, dokter memutuskan melakukan tindakan operasi skin flap pads punggung gusto, semoga hasilnya baik
aamiin

13 November 2015

Pasca operasi skin flap, hasilnya punggung gusto tetap Susah tertutup Karena masalah diabetnya, kemudian pihak dokter yang merawat menduga gusto menderita kanker
Tapi gusto tidak bisa bertahan
Selamat jalan gusto, berlarilah ke jembatan pelangi

Donasi Gusto DITUTUP

22 Agustus - Deposit Pengobatan awal oleh Thio me me Rp. 500.000,-
24 Agustus - Pujie S. Rp 100.000,-
24 Agustus - Tri Budianti Rp 195.000,-
24 Agustus - Devin Rp. 100.000,-
25 Agustus - NN Rp. 200.000,-
28 Agustus - Safrini M. Rp. 100.000,-
28 Agustus - NN Rp. 150.000,-

TOTAL DONASI AGUSTUS 2015 TERMASUK DEPOSIT KLINIK
RP. 1.345.000,-

07 Sep Ermiyani Rp. 50.000,-
07 Sep NN Rp. 50.000,-
11 Sep NN Rp. 50.000,-
13 Sep NN Rp. 20.000,-
16 Sep NN Rp. 1.000.000,-
17 Sep Ayu Rp. 50.000,-
17 Sep NN Rp. 50.000,-
21 Sep NN Rp. 20.000,-
23 Sep NN Rp. 100.000,-

TOTAL DONASI SEPTEMBER 2015 TERMASUK DEPOSIT KLINIK
RP. 2.735.000,-

03 OKT NN Rp. 500.000,-

TOTAL DONASI GUSTO SD NOV 2015 termasuk deposit klinik
Rp. 3.235.000,-
Biaya pengobatan gusto di klinik rekanan
Rp. 3.235.000,-

Dokumentasi :

Awal ditemukan



saat di klinik rekanan Jati Asih




hasil test gula darah Gusto


tanggal 4 Sept 2015 - dilakukan skin flap








Royal Canin Business Event - 05 Agustus 2015

Hi Cat People

Tanggal 05 Agustus 2015 lalu, salah satu team Peduli Kucing
diundang menghadiri Royal Canin Business Event di Atria Hotel Gading Serpong

Para Pakar Pembicara

Drh. Siti Zaenab - dokter hewan praktisi yang berpengalaman di bidang hewan kecil terutama anjing dan kucing, beliau sudah praktek melayani kesehatan medis hewan kecil sejak tahun 1991 dengan ketertarikan dan spesialisasi di bidang bedah.

Yongki Susilo - Board Expert of Indonesia Retailer Association dan juga Executive Director di Nielsen Jakarta, beliau sudah lebih dari 20 tahun berpengalaman di bidang marketing.

Beruntung banget loooh....
banyak ilmu tentang Perilaku Makan Kucing, Karakteristik sampai ke Workshop melihat tekstur produk dari Royal Canin terbaru yaitu Wetfood keluaran dari Royal Canin

Ilmu yang di dapat terutama tentang kucing, mau kita bagi disini

Untuk pembahasan topik marketing yang disampaikan Bapak Yongki Susilo yang disampaikan lebih banyak teknik untuk branding toko-toko retail dan tentang Retails Rules, hampir tidak ada bahan pembahasan tentang kucing, bukan berarti tidak penting tapi mengingat para member Peduli Kucing adalah pemerhati kucing, kami akan membahas lebih lengkap dengan apa yang disampaikan Drh. Siti Zaenab & sedikit sejarah Royal Canin

yukkk.....kita bahas.....

Sejarah Royal Canin
Pada tahun 1967 Dr. Jean Cathary  seorang dokter hewan Perancis yang memiliki relasi luas dengan para breeder anjing, banyak mendapatkan pasien dengan gejala gangguan kulit. Masalah kulit ini hilang saat diobati, namun kembali lagi saat obat telah habis atau dihentikan. Ia menduga masalah kulit ini berhubungan dengan makanan. Kemudian ia mencoba membuat makanan khusus anjing yang seimbang dan lengkap secara nutrisi. Ternyata setelah diberikan makanan tersebut masalah kulit  pada anjing-anjing tersebut terselesaikan. Karena banyak yang menggunakan makanan tersebut, pada tahun 1968 Dr. Jean Cathary kemudian mendirikan  Royal Canin dan terus berkembang menjadi Royal Canin yang kita kenal sekarang.

Perilaku Makan Kucing dan Makanan Basah (Drh. Siti Zaenab)

Sebagai pemilik kucing kita harus kritis, harus cari info yang benar dan harus belajar memahami perilaku makan kucing peliharaan kita

mau itu memberi makan dengan Pakan Komersil, Homemade dan Raw Feeding (atau bahkan beberapa pemilik menggabungkannya secara berseling), yang terpenting nutrisinya lengkap &  seimbang (Complete & Balance) agar kucing kita sehat seumur hidupnya

Karakteristik Kucing :

- Hunter (Predator)
- Karnivora sejati (kebutuhan akan tumbuhan amat sangat sedikit)
- Gigi Premolar dan Molar runcing dan tajam (dengan kata lain seluruhnya runcing)
- Hewan Solitaire
- Pemilih makanan (organ vomeronasal atau organ jacobson)

harus diingat :
Cat is a taster
makan sedikit tapi sering

Frekuensi makan : 1- 26 kali per hari (rata-rata 10 x / hari) masing-masing sekitar 2 menit
5 - 6 gram per kali makan ( kisaran 2 - 26 gram), sekitar 1- 8 gram/menit

Secara Alami kucing tertarik jenis makanan baru

Beberapa Prinsip Nutrisi pada Kucing
- Makanan yang sangat mudah dicerna
- Diadaptasikan terhadap umur kucing (kitten, adult, senior), status seksual (jantan, betina, steril),
dan tingkat aktifitas fisik ( indoor, outdoor dan semi indoor)
- Makanan disediakan "self service" atau "periodik 2 sd 3 kali sehari" dengan takaran volume harian
- Makanan yang stabil dengan komposisi nutrient lengkap dan seimbang

Kebutuhan akan protein yang tinggi
- Kucing membutuhkan 11 asam amino esensial (zoran, 2002)
- Tidak ada regulasi transformasi asam amino menjadi glukosa (Roger et coll, 1977)
- pencernaan protein sangat sempurna
- keasaman lambung tinggi untuk pencernaan protein dan kehancuran bakteri.

Pengalaman pertama gustatif (kemampuan mencicipi makanan) pada kucing : Uku

- selama kucing hamil (induk kucing makan, terjadi pertukaran ketuban antara janin dan induk, dan pematangan sistem gustatif terjadi saat akhir kehamilan)

- selama kucing menyusui (komposisi susu tergantung pada makanan yang dimakan induknya), kemudian terjadi olfacto-gustatory (penciuman dan perasa) makanan pada anak kucing.

Pengalaman Makan sepanjang hidup kucing :

- Membantu untuk mengenali makanan yang layak dan lezat (Stasiak et al, 2000)
- Gaya hidup yang berbeda untuk preferensi yang berbeda (Bradshaw et coll, 2000)
- Keengganan Makanan dikondisikan dengan pengalaman buruk (Cheney, C.D. 1997)
- Pengaruh lingkungan yang buruk

Faktor penentu Palatabitas makanan kucing
1. Aroma
2. Bentuk & Ukuran
3. Tekstur
4. Rasa

apakah itu Palatabilitas - adalah kemampuan untuk merasa, mencicipi, mengecap suatu makanan. Makanan yang palatabilitasnya tinggi, pasti disukai kucing

perilaku kucing dalam memilih makanannya menggunakan organ penciuman khusus
yang terdapat pada langit-langit mulutnya yang disebut organ vomeronasal atau organ jacobson, ketika organ tersebut tersimulasi oleh suatu jenis makanan tertentu

Identifikasi 3 jenis perilaku makan :
1. Heavy Eaters - makan sekaligus banyak
2. Light Eaters - makan sedikit-sedikit
3. Lickers - lebih suka memakan dengan cara menjilat-jilat terlebih dahulu frekwensinya lebih sedikit dari light eaters

drh. Siti Zaenab menyarankan kepada pemilik yang biasa memberikan pakan komersil dryfood guna mencegah penyakit FLUTD (Feline lower urinary tract diasease) atau penyakit sulit buat air kecil pada kucing agar memberi makan kucingnya dengan cara mix-feeding dan selalu menyediakan air 24 jam.

mixed feeding bisa dilakukan dengan pemberian pakan secara bergantian makanan kering dan
basah (baik itu homemade atau wetfood pakan komersil)
kemudian menyarankan melakukan sikat gigi rutin kepada kucing untuk mengurangi pembentukan tartar pada kucing.

Oke kan ilmunya.....
semoga bermanfaat
dan sesuai dengan tujuan Peduli Kucing
Responsible and educated Cat Owner....

Cheers
Q for Peduli Kucing













Sabtu, 22 Agustus 2015

Bobi - kucing leher abses (RIP)

21 Agustus 2015

Menanggapi permintaan rescue Kharin, kalau di daerah rumahnya sekitar pondok bambu ada kucing stray dengan luka mengangga di leher, tadi malam kucing berhasil ditangkap

22 Agustus 2015

Oleh Kharin kucing diberi nama bobi dan dibawa ke klinik rekanan Peduli Kucing wilayah duren sawit, Bobi langsung ditangani karena kondisi luka abses lehernya sudah membusuk

24 Agustus 2015

Dokter yang merawat bobi memberitahukan kondisi bobi semakin menurun, walaupun luka sudah dibersihkan tapi sepertinya ganggren sudah menyebar terlebih dahulu.

Sore jelang malam bobi tidak dapat bertahan, maaf kan kami bobi
kemudian kami segera memberitahukan kharin

selamat jalan nak :(

DONASI BOBI DITUTUP
21 Agustus 2015 NN Rp. 20.000,-
21 Agustus 2015 NN Rp. 50.000,-
22 Agustus 2015 Tri Budianti Rp. 200.000,-
23 Agustus 2015 Yasmudiyah Rp. 100.000,-
23 Agustus 2015 NN Rp. 200.000,-
23 Agustus 2015 NN Rp. 100.000,-

TOTAL DONASI BOBI Rp. 670.000,-

TOTAL DONASI BOBI Rp. 670.000,-

24 SEPTEMBER 2015
Pihak Klinik Duren Sawit baru memberikan tagihan biaya pengobatan Bobi sebesar
Rp. 350.000,-

terdapat sisa donasi sebesar Rp. 320.000,-
untuk dipergunakan kucing rescue lainnya

Salam hangat,
Peduli Kucing


21 Agustus - saat dilaporkan



22 Agustus 2015 di Klinik






 setelah luka dan jaringan yang busuk dibersihkan :







Selasa, 18 Agustus 2015

Laporan Keuangan Peduli Kucing periode Bulan JULI 2015 (KOREKSI)

MOHON MAAF ada kekeliruan dalam Laporan Keuangan bulan Juli 2015
ada koreksi (salah pendebetan) - terbalik input pengeluaran dan pemasukan

LAPORAN YANG BENAR ADALAH :




Total Saldo per Bulan JULI KOREKSI Rp.  20,508,295 ,- (debet) - klik ada foto untuk melihat lebih jelas

Terimakasih atas do'a, sumbangan dan support teman-teman semua...
Alhamdu lillah begitu banyak berkah yang didapat, sehingga kita bisa terus berusaha demi kegiatan rescue kucing-kucing jalanan yang terlantar.

Berikut Laporan Keuangan Peduli Kucing periode Bulan JULI 2015 ( Yang KELIRU )



Total Saldo per Bulan JULI Rp.  24,378,295 ,- (debet) - klik ada foto untuk melihat lebih jelas

seperti biasa kami mohon agar setiap donatur memberikan informasi donasinya via Form Konfirmasi Donasi fanpage Peduli Kucing (link di bawah ini), jika tanpa informasi lengkap maka donasi kami sebutkan dengan "NN"

https://www.facebook.com/PeduliKucing/app_190322544333196

atau melalui e-mail kami pedulikucing@ymail.com

Kucing yang saat ini ditangani pembiayaannya oleh Yayasan Peduli Kucing

1. Bude
https://www.facebook.com/media/set/?set=a.843289922423872.1073741892.287185761367627&type=3

2. Matari
https://www.facebook.com/media/set/?set=a.849966075089590.1073741893.287185761367627&type=3

3. Tippy
https://www.facebook.com/media/set/?set=a.885090194910511.1073741900.287185761367627&type=3

4. Meru
https://www.facebook.com/media/set/?set=a.890674531018744.1073741902.287185761367627&type=3

5. Ello
https://www.facebook.com/media/set/?set=a.889530587799805.1073741901.287185761367627&type=3

6. Mingo
https://www.facebook.com/media/set/?set=a.897460163673514.1073741904.287185761367627&type=3

7. Cathy
https://www.facebook.com/media/set/?set=a.897052253714305.1073741903.287185761367627&type=3

Terimakasih / Salam Hangat
Peduli Kucing

Senin, 10 Agustus 2015

Kunjungan Jackson Galaxy - My Cat From Hell ( Jakarta - 8 and 9 August 2015 )

Mroww....

Buat yang beruntung dateng langsung ke Acara di Gandaria City - Jakarta Selatan
dan mendapatkan ilmu bermanfaat dari Cat Daddy udah pasti asik

Tapi untuk Cat People yang tidak sempat datang, tidak tinggal di Jakarta
Peduli Kucing mau sedikit bahas apa yang didapat selama 2 (dua) hari berturut-turut

Sebelumnya terimakasih banyak buat Animal Planet - Discovery Channel dan Cutie Cats Cafe
yang udah berbaik hati memberikan undangan khusus kepada beberapa Team Peduli Kucing untuk kesempatan ini....

Oke yukkkk kita share apa yang kita dapat selama dua hari, secara garis besar

tapi perlu di catat untuk mendapatkan SOLUSI masalah prilaku kucing, Jackson terkadang membutuhkan waktu berhari-hari bahkan berminggu-minggu untuk bisa menemukan sumber permasalahan yang tepat, jadi tidak bisa dengan hanya konsultasi bisa langsung menemukan akar masalah, beberapa mungkin bisa tapi lainnya harus dilakukan pengamatan dan riset

1. Prilaku Owner yang salah bisa menyebabkan masalah prilaku kucing


Dimana tanpa disadari prilaku owner bisa berdampak ke prilaku kucingnya, sebagai contoh prilaku owner yang memperlakukan kucing atau hewan peliharaan lainnya selayaknya anak kecil (manusia), kemudian memberikan makanan manusia kepada kucing, dan lain sebagainya

Menurut Jackson sebagai owner selayaknya memperlakukan kucing se-natural mungkin, membiarkan mereka berperilaku selayaknya kucing
Jangan pernah  memperlakukan seperti anak kecil, berbicara seperti manusia ke anak kecil, digendong-gendong seperti bayi (pada dasarnya mereka tidak menyukainya), memakaikannya baju, mereka akan lebih nyaman sebagai kucing, kita cukup belajar dari bahasa tubuh mereka, apa yang diinginkan, kebutuhannya biarkan secara naluriah berjalan apa adanya.

Kucing harus diajak main setiap hari, agar prilakunya lebih baik tidak pemalu dan happy, plus owner juga akan happy.
Permainan yang paling cocok, berikan permainan yang mengasah insting berburunya yang membuat mereka aktif mainan-mainan yang bergerak-gerak dan membuat mereka mengejar, seperti mainan tali, bola dan buatlah se-natural mungkin

Tidak boleh memberikan makanan yang kita makan dengan alasan apapun (meskipun kasihan) berikan pakan khusus kucing
karena kucing Karnivora sejati bukan omnivora seperti manusia
dan ada beberapa jenis tumbuhan atau makanan tidak boleh di konsumsi kucing
seperti gula, bawang putih, bawang bombay atau bawang merah, coklat dan lain-lain
sebagai cat owner harus mencari tahu benar tentang ini.

Menurut  Jackson sebaiknya berikan pakan natural ( raw feeding ), pelajari nutrisi yang baik untuk kucing, karena pakan komersil seperti kibbles walaupun praktis tapi untuk jangka panjang lebih baik yang alamiah.

Salah satu Team Peduli Kucing sempat menanyakan pembahasan tentang dampak pemberikan pakan raw pada prilaku kucing, Jackson mengatakan "perubahan prilaku" bukan karena perubahan pakan tapi lebih banyak muncul dari Lingkungan sekitar, perubahan prilaku akibat kebiasaan lingkungan yang berubah, itu juga bisa terjadi pada kucing yang sudah tinggal menahun dengan ownernya
seperti :

1. Jika ada keluar masuk hewan baru, beberapa orang yang sering rescue atau foster harus mewaspadai hal ini, kapankah terakhir kali kita memasukan kucing baru atau hewan baru lain di rumah ? efeknya pun terkadang ada yang langsung atau tidak langsung.

2. Perubahan tempat (otomatis teritori baru).

3. Adanya kucing yang lebih dari satu tinggal dalam satu rumah, bahkan hidup berdampingan secara multi species dengan hewan lain.

Jackson juga membahas kucing-kucing yang bermasalah prilaku Obsessive Compulsive Disorder, jangan pernah memisahkan anak kucing dari induknya sebelum usia 12 Minggu, biasanya ditunjukan dengan menggigit-gigit kain, memijit-mijit manusianya, seperti mencari kompensasi pengganti karena kurang cukup mendapatkan kasih sayang induknya

2. Kesalahan genetik juga bisa menyebabkan kelainan prilaku kucing

Jackson pernah menangani salah satu kasus, dimana kucing tersebut saat-saat bermanja sama pemiliknya bisa tiba-tiba menyerang, sehingga pada titik tertentu secara Chemistry bisa berubah prilaku secara tiba-tiba karena tekanan syaraf, penanganannya terpaksa harus dengan medis, dan owner benar-benar harus bisa membaca bahasa tubuh kucingnya, jadi harus hapal pada titik tertentu kucing akan menyerang, benar-benar memiliki bonding kuat (hubungan erat jadi bisa membaca gelagat batasan tertentu di saat kucing akan tiba-tiba pada titik tertentu bisa menyerang tiba-tiba, karena jika hal ini tidak bisa dilakukan, kucing harus menjalani terapi pengobatan penenangan syaraf, akan tetapi kasus ini bukan hal yang cukup sering terjadi.

3. Kewajiban owner belajar dan mengerti bahasa tubuh kucing-kucing peliharaan mereka

Sebagai Owner harus tahu kebiasaan masing-masing karakter kucing, dan dasar dari prilaku, nahhh ini ada di dalam bukunya Jackson Galaxy
dari posisi EKOR, TELINGA, KUMIS, PANDANGAN MATA dan POSTUR TUBUH
(kudu beli deh bukunya....banyak bingits soalnya)

4. Edukasi tentang TNR ( Sterilisasi) dan Komitmen Pemilik Kucing

Pesan Jackson dan Peduli Kucing super setuju yang ini...

Untuk tidak menganggap kucing layaknya BENDA
saat BENDA ITU tidak menghasilkan dan tidak menguntungkan lagi
secara otomati akan di SIA-SIA kan

Kucing adalah makhluk hidup hargailah setiap nyawanya
bukan masalah breed mau shorthair, longhair mau pedigree ataupun bukan
hanya dibutuhkan komitmen seumur hidup,
tanggung jawab Owner amat sangat penting

dan jika kalian sebagai Cat Lover sering melakukan street feeding (memberi pakan kucing jalanan) jika sulit mencarikan adopter untuk kucing-kucing jalanan
dan setiap cat lover punya batasan mengadopsi sesuai kemampuan

Lakukan TNR (Trap Neuter Return) - Tangkap, steril dan kembalikan ke habitatnya
 
5. BUKU CATIFICATION

Selain dasar-dasar pengenalan prilaku kucing, tapi juga pedoman membuat rumah kita menjadi rumah yang nyaman untuk kucing dan ownernya

sehingga bisa membuat Kucing lebih merasa aman secara natural, bisa berekspresi dengan baik
percaya diri....istilah "Cat Mojo" dari Jackson yaitu "a power that  may seem magical and that allows someone be very effective, successfull, etc.

Enggak harus keluar budget besar juga, di buku ini ada beberapa teknik membuat mainan, property rumah yang bisa dibuat sendiri dengan mudah, murah, meriah di rumah

intinya diperlukan ZONA AMAN NYAMAN SEHAT secara VERTICAL DAN HORIZONTAL di lingkungan tempat tinggal kucing, untuk bisa membantu bahkan menghindari prilaku menyimpang, terutama jika kita memiliki kucing lebih dari satu bahkan hewan lain di rumah dan membuat lingkungan yang bersih dan sehat untuk ownernya juga.

pesan sponsor enggak rugi kalo punya dan beli bukunya beneran hehe....

oke.....sekilas ringkas dari apa yang Team Peduli Kucing dapatkan selama 2 (dua) hari dari CAT DADDY, walaupun rasanya terasa masih kurang banget karena keterbatasan waktu
Tetapi kita berharap bisa belajar banyak
Semoga Bermanfaat

Cheers,
Peduli Kucing

DOKUMENTASI
























Sabtu, 08 Agustus 2015

Mingo - Kitten Sakit Mata (RIP)

04 Agustus 2015

Menangapi permintaan biaya pengobatan atas kucing stray yang ditemukan
Chandra Erlina, kalau dia me-rescue kitten malnutrisi parah dengan satu mata rusak

Kucing diberi nama Mingo saat ini dirawat di Klinik Jati Asih

Mingo belum bisa dilakukan operasi, karena kondisinya sangat lemah
untuk sementara waktu akan dipulihkan kondisinya

07 Agustus 2015

Kondisi Mingo masih kurang baik, operasi belum bisa dilakukan
jadi dokter hanya mencoba mengobati matanya dan
memulihkan kondisi mal nutrisi

09 Agustus 2015

Dokter yang merawat Mingo mengabari kami
berita sedih, kalau Mingo tidak bisa bertahan...maaf kami nak
kami tidak bisa menyelamatkanmu

DONASI MINGO DITUTUP

08 Agustus Tri Budianti Rp. 220.000,-
09 Agustus Puspitarini Handayani Rp. 200.000,-

TOTAL DONASI SEBESAR Rp, 440.000,-

BIAYA PENGOBATAN MINGO
sebesar Rp. 245.000,-

Terdapat sisa donasi sebesar Rp. 195.000,-
untuk pengobatan kucing lainnya


Terimakasih
Salam Hangat
Peduli Kucing

Saat Mingo ditemukan


Saat Tiba di Klinik




Update Tanggal 07 Agustus 2015










Jumat, 07 Agustus 2015

Cathy - Kucing leher di Karet

31 Juli 2015

Salah satu Team Peduli Kucing menemukan kucing
dengan leher dikareti di daerah Kali Malang - Universitas Borobudur

Kucing diberi nama Cathy, kemudian dibawa ke klinik rekanan Jati Asih

03 Agustus 2015

Setelah obsevasi dan pemulihan nutrisi
Cathy di operasi, karet dibuang dan luka leher dijahit sekaligus dilakukan sterilisasi

06 Agustus 2015

Kondisi Cathy Stabil, tinggal pemulihan pasca operasi

17 Agustus 2015

Luka Cathy semakin membaik

Bagi Cat People yang ingin membantu Cathy

dapat melalui rekening Yayasan Peduli Kucing berikut ini,
dengan menyebutkan berita Cathy :

Rekening Bank BTN Kancapem Bintara Bekasi Barat

No Rek. 00189-01-50-005884-0

a/n Yayasan Peduli Kucing

dan seperti biasa kami mohon agar setiap donatur memberikan informasi donasinya via Form Konfirmasi Donasi fanpage Peduli Kucing (link di bawah ini), jika tanpa informasi lengkap maka donasi kami sebutkan dengan "NN"

https://www.facebook.com/PeduliKucing/app_190322544333196

atau via e-mail pedulikucing@ymail.com

Donasi Cathy DITUTUP

07 Agustus Nadiya S. Rp. 150.000,-
08 Agustus NN Rp. 100.000,-
08 Agustus NN Rp. 100.000,-
07 Agustus Irene D. Rp. 50.000,-
08 Agustus Triwahyu Rp. 200.000,-
08 Agustus Tri Budianti Rp. 220.000,-
09 Agustus Queen Gabby Rp. 50.000,-
10 Agustus Eldygen Rp. 400.000,-
10 Agustus Ayu, Arimbi, SariTeguh Rp. 150.000,-
13 Agustus NN Rp. 20.000,-
15 Agustus Us Rp. 1.000.000,-
18 Agustus NN Rp. 50.000,-

BIAYA PENGOBATAN CATHY
SEBESAR RP. 1.070.000,-

DONASI CATHY RP. 2.490.000,-
DIKURANGI PENGOBATAN
SEBESAR Rp. 1.070.000,-

Terdapat sisa donasi yang akan digunakan untuk keperluan kucing yang lain sebesar
Rp. 1.420.000,-

Terimakasih
Salam Hangat
Peduli Kucing




Tanggal 03 Agustus 2015











Tanggal 06 Agustus 2015



Update 17 Agustus 2015