Peduli Kucing

Kamis, 18 Agustus 2016

Dio - Kucing Tertabrak

17 Agustus 2016

Menanggapi permintaan pembiayaan rescue dari Mba Dian, kalau di sekitar wilayah Jati Bening dia menemukan kucing luka parah di bagian kepala, diduga kalau kucing tersebut tertabrak kendaraan

Oleh Mbak Dian, kucing segera dibawa ke klinik terdekat di wilayah Caman ditangani oleh Vet Juliana sebelum kemudian dirujuk ke klinik rekanan Peduli Kucing di wilayah Duren Sawit

Kucing diberi nama Dio, kondisi Dio patah rahang (fraktur mandibula), kerusakan kepada kedua mata, dan gumpalan darah pada telinga kanan

Sesampai di klinik rekanan Duren Sawit, dilakukan operasi rahang pada Dio, operasi berjalan sukses, akan tetapi saat sadar Dio mengalami serangan jantung dan kami tidak bisa menyelamatkan Dio

Maafkan kami Dio karena usaha kami menyelamatmu gagal.

Untuk biaya pengobatan Dio terbagi dua
1. Rp. 360.000,- pada klinik Awal Care (Caman)
2. Untuk Klinik rekanan Duren Sawit belum diberikan tagihan

Semua Pembiayaan Medis ditangani oleh Peduli Kucing

Selamat Jalan Dio

Saat Tiba di klinik Awal Care

Saat ditangani di klinik awal care


Tagihan Awal Care

Tiba di klinik Duren Sawit


Tindakan Operasi di Klinik Duren Sawit

Pasca Operasi Rahang di Klinik Duren Sawit

Senin, 15 Agustus 2016

Laporan Keuangan Peduli Kucing periode Bulan JULY 2016

Terimakasih atas do'a, sumbangan dan support teman-teman semua...
Alhamdulillah begitu banyak berkah yang didapat, sehingga kita bisa terus berusaha demi kegiatan rescue kucing-kucing jalanan yang terlantar.

Berikut Laporan Keuangan Peduli Kucing periode Bulan JULY 2016



Total Saldo per Bulan JULY 2016 Rp. 27.279.184,- (debet) -
klik ada foto untuk melihat lebih jelas

seperti biasa kami mohon agar setiap donatur memberikan informasi donasinya via Form Konfirmasi Donasi fanpage Peduli Kucing (link di bawah ini), jika tanpa informasi lengkap maka donasi kami sebutkan dengan "NN"

https://www.facebook.com/PeduliKucing/app_190322544333196

atau melalui e-mail kami pedulikucing@ymail.com

Kucing yang saat ini ditangani pembiayaannya oleh Yayasan Peduli Kucing

1. Ello (menunggu tagihan dari klinik)
https://www.facebook.com/media/set/?set=a.889530587799805.1073741901.287185761367627&type=3

2. Geri (menunggu tagihan dari klinik)
https://www.facebook.com/media/set/?set=a.929720503780813.1073741910.287185761367627&type=1

3. Ciboy (menunggu tagihan dari klinik)
https://www.facebook.com/media/set/?set=a.931415313611332.1073741911.287185761367627&type=1

4. Harum (menunggu tagihan klinik)
https://www.facebook.com/media/set/?set=a.934529709966559.1073741912.287185761367627&type=1

5. Mei (menunggu tagihan klinik)
https://web.facebook.com/PeduliKucing/photos/?tab=album&album_id=1056624984423697

Terimakasih / Salam Hangat
Peduli Kucing