Peduli Kucing

Senin, 26 November 2012

Stand Edukasi Peduli Kucing di Acara Pet Care Day - 18 November 2012

Dearest All,

Terimakasih kasih kepada pihak IPB yang sudah memberikan kepercayaan kepada Peduli Kucing untuk bisa berpartisipasi dan mengedukasi mencintai hewan peliharaan secara dini.

Berikut Beberapa Liputan Dokumentasi Acara pada stand Edukasi Peduli Kucing di
Acara Pet Care Day 2012
Lapangan Kampus Pasca Sarjana IPB
Baranangsiang Bogor




Lomba Mewarnai 





Pemenang Permainan Kucing Tangga
Pemenang Permainan Kucing Tangga
Sampai ketemu lagi di lain acara ya...
Warm Regards,
Peduli Kucing





Temtem - Kitten korban tabrak lari (RIP)


25 November 2012

Seekor kitten hitam ditemukan di pasar cawang kavling oleh salah satu member PK, di pinggiran jalan, diduga temtem ditabrak oleh kendaraan yang lewat, saat ditemukan sudah tidak bisa berjalan, dalam keadaan pilek dan luka sobek di kaki, kemudian diberi nama temtem, saat ini dirawat di Petsmile Duren Sawit 

26 November 2012

Berita terbaru dari dokter yang merawat, temtem pipisnya berdarah, pada lukanya ada belatung, saat ini keadaannya agak lemas, do'akan temtem
27 November 2012
Pukul 22:19 Dokter yang merawat temtem mengabari kami, kalau temtem tidak bisa bertahan, selamat jalan sayang





Selamat jalan temtem sayang

Donasi Temtem
26 November 2012 Bira*** Um** Y. Rp. 250.000,-

DONASI TEMTEM ditutup

Biaya rawat inap 25 Nov s/d 27 Nov 2012 berikut obat-obatan dan tindakan medis
sebesar Rp. 175.000,-

Tagihan Temtem (dibukukan pada Laporan Keuangan Desember 2012)



Warm regards,
Peduli Kucing

Rabu, 14 November 2012

Donasi 3 Karung Friskies setiap 1 bulan, selama periode 6 bulan ( Bulan Pertama November 2012 - Ibu Lusi )

Dearest All,

Pertama-tama kami ucapkan terimakasih banyak kepada Petcare Purina Friskies dan Exigo Brand Activation.

Hasil dari Acara Beautiful Day for Cats - 20 Oktober 2012, masih memberikan berkah kepada kucing-kucing yang membutuhkan.
Pihak Petcare Purina Friskies memberikan 3 Karung Friskies Dryfood untuk disumbangkan ke Peduli Kucing setiap bulannya selama periode 6 bulan (November 2012 s/d April 2013)

Untuk Bulan Pertama - Tanggal 13 November 2012
Peduli Kucing memilih untuk memberikan 3 Karung Friskies ini kepada ibu Lusi, pecinta kucing di wilayah Tebet, kucing-kucing bu lusi jumlahnya ratusan sudah tidak terhitung, mungkin sebagian dari teman-teman juga pernah mendengar tentang ibu Lusi bahkan mengenal beliau.

Semoga Donasi 3 Karung ini bisa membantu ibu Lusi dan kucing-kucing liar yang beliau selamatkan sekaligus menjadi berkah... aamiin

Masih tersisa periode 5 bulan Donasi berbentuk barang - sebanyak 3 Karung untuk setiap bulannya, 5 bulan ke depan rencananya sudah ada target-target penerima yang sudah masuk di dalam data kami.


13 November 2012

Sekali lagi terimakasih kepada semua pihak yang sudah membantu, semoga semakin banyak kucing-kucing terlantar di luar sana yang bisa diselamatkan, walaupun hal kecil tapi bisa sangat berarti.

Warm regards,
Peduli Kucing



Jumat, 02 November 2012

Laporan Keuangan Peduli Kucing periode Bulan OKTOBER 2012


Dearest All,

Terimakasih atas do'a, sumbangan dan support teman-teman semua...
Alhamdu lillah begitu banyak berkah yang didapat, sehingga kita bisa terus berusaha demi kegiatan sterilisasi kucing-kucing jalanan dan rescue kucing-kucing terlantar.

Berikut Laporan Keuangan Peduli Kucing periode Bulan OKTOBER 2012





Total Saldo per Bulan Oktober 2012 : Rp. 12.036.861,- (debet)

untuk para donatur jika ingin mendapatkan info yang lebih jelas harap menghubungi via Message facebook Peduli Kucing

Warm Regards,
Peduli Kucing